@TALMNA

Lakukanlah apa yang ingin kamu lakukan,.,.,
Buatlah harimu selalu menyenangkan,.,.,

Cari Di Sini

Jr. Info

Semua link download yang ada disini, ngga' ada maksud selain untuk memudahkan pencarian teman-teman. Talmna ngga' bertanggungjawab bilamana ada link yang udah mati/nggak bisa di download lagi. Semua link download disini adalah link yang udah Talmna coba dan sukses. Terima kasih.

Senin, 09 Juni 2014

By Tante



Pada era 1800-an, Thomas Edison menerangi dunia dengan bola lampu pijar. Tapi, siapa sangka, penemuan besar Edison ini menjadi faktor penyebab banyak orang mengalami kurang tidur.

Hal ini bisa dilihat dari perubahan pola tidur dari tahun ke tahun. Pada era 1900, orang dewasa di Amerika tidur rata-rata sembilan jam per malam. Namun, pada era 2000, orang dewasa tidur rata-rata hanya tujuh jam per malam. Seiring berjalannya waktu pun, makin banyak orang yang merasa mengalami masalah kurang tidur.

Lantas, apa hubungan penurunan waktu tidur dengan penemuan Edison? Pada beberapa abad lalu, tidur memiliki siklus, dan erat kaitannya dengan rotasi bumi. Rata-rata manusia tidur saat hari sudah gelap dan bangun serta bekerja ketika cahaya datang.

Namun, dengan perkembangan dan meluasnya ketersediaan cahaya buatan, banyak orang lebih lama membiarkan matanya terbuka sambil beraktivitas. Stimulan seperti kafein juga memberikan kontribusi agar kamu lebih lama terjaga.

Akibatnya, saat ini makin banyak orang mengalami masalah kurang tidur. Dan yang perlu kamu tahu, kurang tidur bisa mempercepat kematian. Berikut lima kondisi kurang tidur dapat memperpendek usia, seperti dikutip dari laman askmen.com:

  • Meninggal dalam kecelakaan mobil
Diperkirakan 100.000 kecelakaan mobil terjadi setiap tahun karena pengemudi mengantuk. Ini memberikan kontribusi sampai 1.500 kematian dan cedera per tahun yang tak terhitung jumlahnya melumpuhkan jalan raya.


  • Membahayakan diri di tempat kerja

Tidak cukup tidur akan mempengaruhi kinerja dan dapat menghalangi kamu mendapatkan promosi jabatan, atau bahkan kehilangan pekerjaan. Lebih buruk lagi, jika pekerjaan kamu melibatkan operasi alat berat atau mengemudikan kendaraan bermotor, seperti truk, bus atau forklift. Jika kurang tidur saat menjalankan alat-alat tersebut, kamu dapat menyakiti atau membahayakan jiwamu atau orang lain.

  •  Mudah marah, depresi dan ingin bunuh diri
Tidur cukup adalah penting untuk mengistirahatkan tubuh sejenak dan mengembalikan energi. Jika tidak mendapatkan tidur cukup dapat menganggu emosi kamu, yang sebabkan stres dan depresi. Jika sudah dalam kondisi kronis, depresi berkepanjangan bisa memicu keinginan bunuh diri.

  • Obesitas
Kegemukan atau obesitas telah menjadi penyebab kematian dini akibat serangan jantung dan stroke. Tidak hanya pola makan buruk, kurang tidur juga memberikan kontribusi melonjaknya berat badan.
Hormon leptine memiliki dampak signifikan pada selera makan. Peningkatan tingkat hormon ini menekan nafsu makan. Ada bukti bahwa tidak mendapatkan cukup tidur menurunkan kadar leptin. Hal inilah yang menyebabkan peningkatan nafsu makan dan berat badan.

  • Memicu diabetes mellitus
Diabetes terkait dengan meningkatnya kadar gula dalam darah. Kondisi ini penyebab nomor satu kebutaan di Amerika Serikat dan memberikan kontribusi bagi banyak masalah yang mengancam nyawa, seperti serangan jantung, stroke dan penyakit ginjal. Kondisi ini dapat mempersingkat hidupmu. Ada bukti bahwa tidak mendapatkan cukup tidur dapat menyebabkan perubahan metabolik yang menyebabkan diabetes melitus.

0 Ocehan:

Posting Komentar

Jr. Translate

Cerita Kamu

Jr. Favorit

Last

Buddy

FB