Jr. Info
Kamis, 29 Maret 2012
“Di setiap situasi manusia memiliki ketidaknyamanannya. Kita merasa orang-orang masa kini tetapi tidak melihat atau merasa orang-orang dari masa depan; dan oleh karna itu kita sering membuat perubahan bermasalah tanpa perubahan, dan sering berakibat buruk”
Benjamin Franklin lahir di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat, 17 Januari 1706 dan meninggal di Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat, 17 April 1790. Dia adalah seorang tokoh Amerika Serikat yang terkenal dan telah meninggalkan banyak karya dalam hidupnya. Franklin adalah orang dengan banyak jenis pekerjaan dan keahlian. Ia adalah seorang wartawan, penerbit, pengarang, filantrofis, abolisionis, pejabat, ilmuwan, diplomat dan penemu sekaligus.
Franklin juga salah seorang pemimpin Revolusi Amerika dan salah satu penandatangan Deklarasi Kemerdekaan Amerika. Kata-katanya banyak yang terkenal dan dikutip orang. Misalnya “waktu adalah uang” kemungkinan besar berasal dari dirinya. Karna ia juga seorang penerbit dan pemilik percetakan, banyak kata-katanya yang masih bisa dibaca orang hingga sekarang karna ia juga benyak dan rajin menulis. Ia juga terkenal dengan percobaannya mengenai listrik (penangkal petir).
0 Ocehan:
Posting Komentar